Rabu, 14 Maret 2012

Mobil canggih


 
       Sepak terjang Lamborghini di pasar mobil sport sudah tidak diragukan lagi. Karya-karya yang dilahirkannya selalu membuat kagum pecinta otomotif di dunia.

Untuk memberikan kesan spesial, produsen mobil berlambang Banteng kerap kali meluncurkan supercar dengan edisi terbatas. Mobil-mobil edisi khusus ini diciptakan dengan sangat detail, karena memang dibuat dengan cara handmade.

Ini juga yang membuat para penggemar fanatiknya rela menunggu cukup lama demi mendapatkan sebuah maha karya terbaru dari Lamborghini. Salah satunya Lamborghini Aventador J yang dipamerkan di ajang Geneva Motor Show 2012.

Supercar konsep roadster ini terinspirasi dari Lamborghini Aventador LP 700-4. Mobil ini tidak dilengkapi dengan kaca atau atap layaknya mobil balap F1. Klik di sini untuk mengetahui cara pembuatannya.

Bodi depan mobil, bagian samping bawah, dan bagian belakang menggunakan bahan karbon fiber. Lamborghini Aventador J ini lebih ringan dari Aventador lainnya. Sayap belakang mengindikasikan sebuah speedcar, dengan suspensi yang terlihat lebih rendah.

Soal dapur pacunya, mobil yang dijuluki Banteng Tempur ini akan mendapat sokongan mesin V12 6.500 cc. Mesin dapat mencapai kekuatan 619 bhp dan di lengkapi dengan four-wheel-drive yang mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam 2,9 detik. 

Darto-sirait.blogspot.com



Tidak ada komentar:

Posting Komentar